Prancis butuh mempertahankan performa di dua laga awal babak penyisihan grup untuk bisa melewati hadangan Nigeria, Senin (30/6). Sedangkan Nigeria perlu lebih tajam lagi di lini depan untuk menjadi tim Afrika ke-4 yang berhasil melaju hingga ke babak perempat final Piala Dunia.
Di dua laga awal Piala Dunia kali ini, Prancis memang tampil impresif dengan total mencetak 8 gol dan kebobolan 2 gol. Ingin kembali tampil impresif, pelatih Didier Deschamp kemungkinan akan menurunkan komposisi pemain sama seperti di dua laga awal.
Patrice Evra, Debuchy, Varane, Valbuena dan Cabaye bakal kembali menjadi starter setelah beberapa di antara mereka diistirahatkan di laga terakhir. Mamadou Sakho sempat didera cedera, tetapi kemungkinan takkan menemui masalah untuk kembali menjadi starter di jantung pertahanan.
Dilema bagi Deschamp justru terjadi saat menentukan pendamping Karim Benzema di lini depan. Deschamps harus memilih antara Griezman dan Oliver Giroud, jika nama terakhir yang dipilih maka Benzema harus rela digeser ke posisi penyerang kiri.
Kondisi lebih sulit dialami Nigeria dalam upaya mempersiapkan skuat menghadapi Prancis. Michel Babatunde sudah pasti absen karena retak tulang lengan saat menghadapi Argentina di laga terakhir babak penyisihan grup.
Victor Mosesjuga di laga sebelumnya harus absen, namun kemungkinan bakal kembali dimainkan menjadi starter bersama Godfrey Oboabona yang menggantikan Yobo di lini belakang
1 year ago
0 comments